Thursday 16 September 2010

Seks & Makanan



Banyak pasangan yang memiliki masalah dalam kehidupan seksnya. Namun sebagian dari mereka berpura-pura tidak ada masalah sehingga problema itu terus menerus dialami dalam hidupnya.

Dari sekian banyak masalah seks, sebagian dapat diobati dengan merubah kebiasaan-kebiasaan dalam hidup Anda. Salah satunya adalah kebiasaan dalam makan Anda, seperti yang detikhot kutip dari health24, Rabu (26/8/2009).

Arteri darah berada diseluruh tubuh manusia, termasuk di dalam penis. Saat terangsang, penis dapat menyimpan darah 10 kali lebih banyak daripada keadaan normal.

Agar menjaga arteri di sekitar penis bersih dari sumbatan akibat kolesterol yang berlebih, mengkonsumsi banyak gandum bisa menjadi solusi untuk menanggulangi masalah ereksi pada penis.

Kelenjar prostat juga mempunyai peran yang penting dalam seks. Jika Anda mengalami pembengkakan di kelenjar prostat, untuk menguranginya adalah dengan memakan roti gandum, padi-padian dan biji-bijian.

Vitamin B kompleks dapat membantu Anda memproduksi testosteron dan melebarkan pembuluh darah. Untuk mendapatkan porsi yang cukup, minumlah multivitamin yang ada vitamin B kompleks di dalamnya, atau makan makanan seperti kacang-kacangan, pisang dan asparagus.

Untuk meningkatkan libido dan kesuburan seseorang, zat besi sangat dibutuhkan. Meskipun mudah di dapatkan, namun zat besi cepat menghilang sehingga ada baiknya Anda mengkonsumsi tiram. Jika Anda tidak menyukai tiram alami, Anda dapat membeli tablet yang mengandung zat besi di dalamnya.

Banyak sekali kegunaan kalsium untuk tubuh. Namun tahukah Anda bahwa kalsium berguna untuk mengontrol orgasme? Bagi mereka yang mengalami masalah ejakulasi dini ada baiknya memperbanyak konsumsi kalsium.

Kalsium bisa didapatkan pada yoghurt, susu, sayuran hijau tua, roti dan ikan. Anda juga bisa mengkonsumsi kalsium dalam bentuk tablet yang dijual di apotek.

No comments:

Post a Comment

Powered By Blogger

Search box

About Author

Footer